Teknologi Dan Ekonomi Saat Ini

Posting Komentar
poto/pixabay

Alhamdulillah, saat ini sudah hari ke dua, di bulan Januari tahun 2021. Baru beberapa waktu melewatkan 2020. Dengan segala cerita menarik di dalamnya. Dan, sudah tentu yang paling menjadi perhatian hingga sekarang, ialah masih adanya wabah virus Corona.

Di tahun baru ini, mungkin para pembaca sudah menyiapkan target yang ingin dicapai. Jika belum jangan khawatir, karena setiap hari ialah awal yang baru untuk memulai segala sesuatu. Misalnya saja masalah perencanaan keuangan.

Banyak pelajaran yang bisa diambil dari setiap peristiwa. Contoh nyata tentu saja, yang terjadi di tahun lalu. Wabah virus Corona datang secara mendadak. Untuk mencegah penyebarannya, kita semua harus tetap di rumah saja.

Dampaknya? Sekolah-sekolah di tutup, perkantoran banyak mengurangi tenaga karyawan, para pelaku bisnis juga mengalami penurunan omset. Bahkan para selebriti juga mengalami hal tersebut. Banyak jadwal konser atau acara mereka yang harus dibatalkan.

Saat ini, wabah masih terus ada. Dan kita harus tetap waspada terhadap penyebarannya. Oleh karena itu, perlu adanya antisipasi untuk kondisi sulit yang bisa saja terjadi dikemudian hari. Salah satu yang paling penting, untuk dipersiapkan ialah keuangan.

Sumber Pendapatan

Beberapa masyarakat memiliki penghasilan tetap, misalnya dari gaji yselalu diterima setiap bulannya. Sebagian lagi, berdagang,  dan lain-lain. Di masa pandemi seperti ini, segala sesuatu tidak bisa diprediksi.

Buktinya banyak perusahaan yang mengurangi jumlah karyawan. Tanpa persiapan, secara mendadak diberhentikan dari tempat bekerja, maka akibatnya banyak masyarakat yang semakin sulit. Karena kewajiban tetap berjalan, biaya sekolah anak-anak, harus membayar biaya rumah kontrakan, tagihan air dan listrik.

Untuk menambah penghasilan, sejak sekarang sudah harus mulai membuat persiapan. Jika saat ini masih bekerja, bisa sambil membuka usaha kecil-kecilan. Dan bisa dilakukan saat hari libur. Mulai saja dari hal yang dasar, agar mengurangi besarnya modal diawal.

Cermati kebutuhan orang-orang disekitar kita. Cari peluang dari hal tersebut, misalnya saja untuk membeli makanan. Karena saat ini tidak boleh sering keluar rumah, maka sediakan jasa titip (jastip).

Peluang bisnis tersebut kini sedang ngehits. Sesuai anjuran pemerintah, untuk menghindari kerumunan di tempat umum, para pembeli dihimbau membeli makanan dengan cara dibungkus dan menyantapnya di rumah masing-masing.

Nah, ini merupakan peluang yang cukup menguntungkan. Memulai usaha jasa titip, dengan memanfaatkan media sosial untuk promosi. Cantumkan nomor telepon, untuk mempermudah berkomunikasi dengan konsumen. Dan jangan lupa, berikan harga yang terjangkau juga diskon-diskon menarik.

Dengan begitu, sumber pendapatan bisa bertambah. Bukan hanya dari gaji, tapi juga dari berwirausaha. Ketika memiliki penghasilan yang lain, kita tidak akan bingung jika sewaktu-waktu diberhentikan dari tempat awal bekerja.

"Persiapkan dan sediakan banyak pintu. Agar, jika secara mendadak berada di jalan  buntu. Maka, masih ada pintu-pintu lain, yang bisa menjadi jalan"

Memanfaatkan Teknologi

Seperti penjelasan di atas, dengan adanya teknologi saat ini, semua pekerjaan jadi mudah dilakukan. Membeli makanan, pakaian, dan lainnya. Hanya perlu menggerakkan jempol, apapun yang diinginkan akan langsung diantar ke rumah.

Hal yang juga bisa dimanfaatkan ialah menabung. Ketika tadi sudah memiliki penghasilan tetap dan tambahan, maka agar aman lebih baik menyimpan uang di Bank terdekat.

Ketika memegang uang secara tunai, dikhawatirkan agar boros dalam penggunaannya. Juga selain itu, menyimpan di rumah rentan untuk disusupi oleh pencuri.

Menabung di Bank sangat aman, terhindar dari tindak kejahatan, dan tetap bisa digunakan ketika mendadak diperlukan. Selain itu kini, banyak aplikasi mobile banking, yang mudah digunakan.

Untuk mendukung pemerintah agar #dirumahaja, saat ini ialah masa yang tepat untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi. Apalagi pengguna smartphone juga semakin meningkat.

Aplikasi-aplikasi saat ini menyediakan banyak fitur-fitur, seperti transfer uang, pembayaran tagihan listrik dan air, pembelian pulsa, asuransi, menonton film premium.

Memajukan Perekonomian

Dengan menggunakan teknologi dengan baik dan benar, hasil yang didapat juga maksimal. Kita bisa saling membantu dengan hal tersebut. Media sosial menjadi wadah dalam berkomunikasi.

Beberapa influencer  yang memiliki banyak pengikut, membantu para pedagang yang berjualan di pinggir jalan. Mereka mengunggah poto beserta lokasinya. 

Masa pandemi, banyak penjual yang mengeluh sepinya pengunjung. Mengakibatkan penjualanpun tidak laku. Dengan saling membantu seperti ini, diharapkan dapat menarik pembeli, dan perlahan memajukan perekonomian.

Teknologi hadir untuk membantu dan memudahkan pekerjaan kita. Maka, manfaatkan sebaik-baiknya. Tetap patuhi protokol kesehatan, ikuti anjuran pemerintah untuk tidak bepergian keluar rumah jika tidak terlalu mendesak.

Related Posts

Posting Komentar